Tidak ada yang menyenangkan selain berbagi hal yang positif dengan sesama.

CARA MERUBAH UKURAN FILE GAMBAR DENGAN "PAINT" - dbaryheri





File gambar dengan resolusi besar memang memiliki kualitas yang bagus. Selain itu detail gambarnya pun akan tetap terlihat jelas. Tapi sayangnya file tersebut akan sedikit mengalami kendala jika akan dikirim lewat email atau diunggah ke sebuah website atau situs jajaring sosial. Apalagi jika website tersebut tidak dapat menerima file yang ukurannya terlalu besar.
Untuk mengatasi hal demikian diperlukan sedikit upaya yaitu dengan cara merubah ukuran file menjadi lebih kecil.
Nah, pada postingan kali ini saya akan membagikan tips tentang cara merubah ukuran file gambar dengan "Paint", yaitu program bawaan windows.

1.       Jalankan program Paint dengan cara Klik “Start” pada layar desktop, pilih “All Program”, pilih “Accessories” lalu pilih “Paint
2.       Pilih “File” lalu pilih “Open” atau tekan “Ctrl + O

3.       Cari file gambar yang akan dirubah ukurannya, pilih dan klik “Open
4.       Pilih “Resize” lalu tentukan dengan pilihan apa sobat akan merubah ukuran. Disitu ada 2 pilihan yaitu dengan “Percentage” dan “Pixels”. Tapi disini saya mencoba dengan pilihan “Pixels”. Setelah itu tentukan ukuran resolusinya dengan cara memasukkan anka pada kotak yang ada di bawahnya. Berikan centang pada “maintain aspect ratio” jika menginginkan ukuran yang proporsional dan jika menginginkan ukuran sendiri hilangkan centangnya. Kemudian klik “Ok
Pada bagian bawah terdapat rincian ukuran gambar semula.

5.       Langkah selanjutnya klik “File”, pilih “Save As” dan tentukan format file yang sobat inginkan.

6.       Klik “Save

7.       Buka “File Explorer” cari file gambar yang tadi sobat simpan lalu lihat rincian filenya.

Bagaimana Sob? Mudah, bukan?
Selamat Mencoba 




0 comments:

Posting Komentar

CARA MERUBAH UKURAN FILE GAMBAR DENGAN "PAINT" - dbaryheri