Tidak ada yang menyenangkan selain berbagi hal yang positif dengan sesama.

CARA MENULIS ARAB - dbaryheri



Cara menulis arab di word memang agak sulit karena sebelum menulis kita harus melakukan beberapa settingan pada PC kita. Selain itu kita juga harus memilih jenis font arab yang menurut kita pas. Di bawah ini ada beberapa jenis font arab yang dapat digunakan :
·         Font Traditional Arabic
·         Font Arabic Typesetting
·         Font Arabic Deco Type Nask
·         Font Arabic 11BT
·         Font arabic Quraan
·         Font Arabic Nask
Dari beberapa font arab diatas yang menurut saya tepat adalah Font Arabic Typesetting karena letak harakat yang dibubuhkan tepat pada hurufnya.
Pada pstingan kali ini saya akan memabagikan pengalaman saya tentang cara menulis arab di Ms. Word.
Berikut langkah-langkahnya :
1.     Jalankan Ms. Word. Pada bagian Ribbon ubah jenis font dan ukuran font. Lalu pilih “Rigt-to-Left Text Direction”.


2.   Keluarkan “virtual keyboard”dengan cara klik“Start All Program,  Accessoris,  Ease Of Access” dan pilih On Screen Keyboard”. Atau bisa juga dengan cara klik kanan “start” pilih “Run” ketik “osk” lalu “enter


3.     Ubah bahasa yang terletak pada toolbar tepatnya bagian kanan menjadi “Arabic (Saudi Arabia)”. Jika belum ditambahkan bahasanya, silakan sobat atur dulu pada bagian control panel.

4.    Ketiklah tulisan arab yang sobat inginkan dengan cara klik satu-persatu huruf arab pada virtual keyboard yang tampil di layar monitor. Untuk memberi harakat klik/pencet Shift + Harakat.

5.   Untuk menambahkan harakat fathah tegak ( ٰ), buka “insert, Symbol,  More Symbol”. Setelah keluar kotak berisi simbol-simbol, pada bagian “Font” pilih “Arabic Typesetting” dan bagian “subset” pilih “Arabic”. Pilih simbol yang sobat inginkan dengan cara klik 2x atau pilih simbol lalu klik “insert”.


6.   Langkah selanjutnya jika ingin menambahkan nomor ayat surah. Buka simbol (seperti langkah nomor 5) pilih simbol “end of ayah” klik 2x lalu pilih lagi angka arabnya klik 2x.



7.      Lihat hasilnya


Selamat Mencoba, jangan lupa komenya,, :)




0 comments:

Posting Komentar

CARA MENULIS ARAB - dbaryheri